APMM Malaysia Bahas Kerjasama dengan Bakamla RI
PULBAKET, JOHAR BARU || Delegasi Bakamla yang diketuai Kepala Zona Bakamla Barat Laksamana Pertama Bakamla Hadi Pranoto, S.Sos., M.Si.(Han) berkesempatan melaksanakan pertemuan persahabatan dengan APMM Malaysia Negeri Johor.
Kegiatan tersebut dalam rangkaian Bakamla RI Port Visit KN Pulau Marore – 322 di Johor Bahru Malaysia, Kamis (15/12/2022).
Kedatangan rombongan delegasi Bakamla disambut hangat oleh Pengarah Maritim Negeri Johor Laksamana Pertama (M) Nurul Hizam bin Zakaria.
Pada kesempatan ini Laksma Nurul memaparkan tugas pokok dan fungsi APMM, tantangan serta aset yang dimiliki kepada delegasi Bakamla.
Lebih lanjut Laksma Bakamla Hadi Pranoto juga menerangkan wilayah kerja Zona Bakamla Barat yang berbatasan langsung dengan negara Malaysia, terlebih lagi transportasi saat ini didominasi dengan jalur laut. Maka dalam menjaga keamanan dan keselamatan di laut tidak bisa dilakukan sendiri dan perlu sinergitas dengan negara tetangga.
Turut hadir dalam kesempatan ini yaitu, Timbalan Pengarah Pengurusan Maritim Negeri Johor Puan Irmawati binti Ismail, Timbalan Pengarah Operasi Maritim Negeri Johor Kapten (M) Simon Templer Lo Ak Tusa, Penolong Pengarah Kanan Bahagian Penguatkuasaan dan Penyelarasan Maritim Kdr (M) Amri bin A.Raof.(Bakamla RI)
https://wartabelanegara.com/bakamla-ri-bahas-kerjasama-dengan-apmm-malaysia/
Indo Defence 2022 Expo & Forum, Kepala Bakamla RI T Delegasi APMM dan RPM

Tags: APMM Malaysia, Bakamla RI
-
Indra Kenz Pura-pura Beli Rolls-Royce dan Toyota Supra, Biar Apa Sih?
-
Gegara Ini Oknum Kepala Sekolah Di Banyuwangi Minta Maaf
-
Akan Aksi Damai, Advokasi Forum Peduli KRB: Tolak Glow dan PT MNR Group
-
Kemendikbudristek Luncurkan Program Revitalisasi UKS, Ini Kata Nadiem
-
Dandim 1615/Lotim : Donor Darah Sebagai Aksi Kemanusiaan dan Bermanfaat Bagi Kesehatan
-
Tolak Glow, Forum Peduli KRB Geruduk Balai Kota Bogor