Satgas Yonif Mekanis 203/AK Keliling Kampung Berikan Layanan Kesehatan Secara Door to Door

Satgas Yonif Mekanis 203/AK Keliling Kampung Berikan Layanan Kesehatan Secara Door to Door
Berita Investigasi/ PULBAKET bertujuan untuk mengungkap fakta-fakta yang tersembunyi dan melaporkan isu-isu publik. Kode etik jurnalis mengatur prinsip-prinsip dasar, seperti kejujuran, objektif, ketepatan, berimbang dan integritas. Portal berita investigasi yang mengedepankan etika akan selalu menyajikan berita dengan perspektif yang bertanggung jawab dalam rangka ikut mencerdaskan anak bangsa

Satgas Yonif Mekanis 203/AK Keliling Kampung Berikan Layanan Kesehatan Secara Door to Door

Satgas Yonif Mekanis 203/AK Keliling Kampung Berikan Layanan Kesehatan Secara Door to Door

PULBAKET, Lanny Jaya – Satgas Yonif Mekanis 203/AK Pos Malagay melaksanakan pelayanan kesehatan. Secara door to door di Distrik Malagay, Kabupaten Lanny Jaya, Papua, Jumat (18/11/2022).

Kegiatan tersebut di pimpin oleh Letda Inf Yani Eko bersama dengan Personel Kesehatan Pos Malagay Satgas Yonif Mekanis 203/AK. Dengan mendatangi honai-honai dan berkeliling di Distrik Malagay. Untuk tetap menjaga kesehatan masyarakat Distrik Malagay.

Danpos Malagay Satgas Yonif Mekanis 203/AK Lettu Inf Indra Paturusi menyampaikan bahwa kegiatan yang di laksanakan oleh anggotanya di Pos Malagay. Merupakan salah satu wujud kepedulian Satgas Yonif Mekanis 203/AK. Kepada masyarakat Kabulaten Lanny Jaya terutama di Distrik Malagay.

“Selain melaksanakan kegiatan tugas pokok teritorial yang kami laksanakan. Kami pun memberikan pelayanan kesehatan. Sehingga masyarakat di Pegunungan Tengah terbantu perihal kesehatannya,” ungkapnya.

“Di sela-sela tugas pokok kita (Satgas Yonif Mekanis 203/AK) kami sisipkan kegiatan pelayanan kesehatan. Untuk masyarakat sekitar hal ini merupakan wujud kepedulian kita dalam hal kesehatan masyarakat,” ujar Danpos Malagay.

Salah satu Personel Kesehatan Satgas Yonif Mekanis 203/AK menyampaikan ingin selalu menjaga kesehatan warga sekitar Pos Malagay. Sehingga masyarakat terpelihara kesehatannya.

Salah satu warga Aliotinus Weya sangat mengapresiasi kegiatan yang di laksanakan oleh Personel Pos Malagay. Merupakan kegiatan yang sangat tepat. Sehingga dapat memenuhi kebutuhan kesehatan masyarakat sekitar terlebih masih banyak masyarakat yang kurang peduli terhadap kesehatannya.

“Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada Bapak TNI Pos Malagay yang telah melaksanakan kegiatan ini. Semoga kita semua selalu di berikan kesehatan dan keselamatan,” ucap Bapak Aliotinus Weya.

Baca Berita Lain Kami  Sulitnya Air Bersih di Desa Yumaneri, Personel Satgas Yonif Mekanis 203/AK Bangun Saluran 
Sumber : Pen Satgas Yonif Mekanis 203/AK
Penulis : Asmat
Editor : Rieqhe 

Berita Lain : Bantu Perekonomian Masyarakat, Satgas Yonif Mekanis 203/AK Beli Hasil Bumi  

Keliling Kampung Satgas Yonif / PULBAKET

Tags: , , , ,

Kontak Iklan : 081574404040