Polwan Polres Bogor Berikan Trauma Healing Kepada Anak Korban Gempa Cianjur
PULBAKET, Cianjur – Polisi Wanita (Polwan) Polres Bogor laksanakan trauma healing kepada anak-anak. Terdampak korban gempa bumi berskala 5,6 Magnitudo di Desa Cibeureum, Kabupaten Cianjur, Selasa (22/11/22).
Kapolsek Klapanunggal AKP Irrine Kania Defi mengatakan, pihaknya mencoba menghibur. Anak-anak penyintas bencana alam gempa bumi di Cianjur dengan cara melakukan trauma healing.
“Dalam hal ini, kita mengajak anak-anak bermain agar harinya tak suntuk. Dan sedikitnya menghilangkan trauma atas kejadian (gempa) kemarin,” katanya saat memberikan trauma healing di dampingi Kasie Humas Polres Bogor, IPTU Desi Triana.
Dalam trauma healing kepada 70 anak di pengungsian tersebut. Pihak kepolisian pun membagikan makanan ringan kepada anak-anak.
Selain trauma healing, para Polwan yang di dampingi oleh Kasat Binmas Polres Bogor, AKP Hendra Kurnia pun melakukan pengecekan. Dan pendataan jumlah pengungsi yang terdampak gempa bumi tersebut.
“Ada satu orang yang saat ini masih diakukan evakuasi. Karena tertimpa reruntuhan rumah,” tuturnya.
Di ketahui korban yang tertimpa reruntuhan bangunan rumah, satu orang sedang dalam upaya evakuasi pencarian. Dalam reruntuhan bangunan bernama Dudung (35) warga RT 04 RW 01, Desa Cibeureum, Cianjur.
“Saat ada gempa Dudung sedang makan di ruang tamu. Sedangkan istri dan anaknya selamat,” tutupnya.
Penulis : Refer
Editor : Rieqhe
Berita Lain : Kombes Joko Surachmanto Ajak Seluruh Personil SPN Polda Jabar Bantu dan Jadi Relawan di Lokasi Gempa Cianjur
Polwan Polres Bogor / PULBAKET
Tags: AKP Irrine Kania Defi, Gempa Cianjur, IPTU Desi Triana, Polres Bogor, Polsek Klapanunggal, Polwan Polres Bogor, Trauma Healing
-
HUT RI ke-77, Polres Bogor Fasilitasi Pekerjaan untuk Disabilitas
-
Kementerian PUPR Bangun Infrastruktur Terdampak Bencana Badai Seroja dan Banjir di NTT dan NTB,
-
Kebijakan Merdeka Belajar, SMK PK di Cirebon Dapat Kolaborasi dengan DUDI
-
Satgas Yonif Mekanis 203/AK Ajak Anak-anak Pegunungan Tengah Belajar Sambil Bermain
-
BPOM RI Grebek Pabrik Tahu Menggunakan Formalin Di Parung Bogor
-
Polsek Malangbong Garut Melakukan Pengecekan Obat-obatan di Apotik & Swalayan